Anjing Setia Menjaga Bayi - Bersahabat dan Bermain

Minggu, 16 Oktober 2016


Anjing Sahabat Setia Sampai Mati - Bila di Indonesia seekor anjing menjadi hewan yang dianggap ancaman, tidak demikian dengan ceritanya di dunia Barat. Anjing menjadi hewan peliharaan favorit masyarakat Amerika atau Eropa. Mereka bahkan dianggap sebagai anggota keluarga dengan mengenalkannya pada bayi atau anak manusia yang masih berusia dini. 

Salah seorang netizen sempat mengungkapkan kekagumannya pada anjing peliharaannya. Sebab, ia memang mengajarkan anjingnya untuk bermain keyboard, menekan tombol lampu, mengayunkan tempat tidur bayi. Namun, ia tidak pernah mengajarkan bagaimana caranya menyayangi anak manusia. Lihat video di tautan ini via huffingtonpost.com.

Berikut ini beberapa foto netizen memamerkan kehangatan anjing peliharaan dengan para bayi:


















More aboutAnjing Setia Menjaga Bayi - Bersahabat dan Bermain

Anjing Memiliki Naluri Mengasihi Yang Sangat Kuat


Anjing Setia Sampai Mati - Anjing sudah lama terkenal akan kesetiaannya; dan saat ini kecerdasannya sudah mulai menarik perhatian dari para peneliti sains. Contohnya, Julia Fischer, seorang ahli biologi dari Institut Evolusi Antropologi Max Plank di Leipzig, Jerman. Ia memantau seekor anjing collie berumur 9 tahun bernama Rico yang mampu mengerti lebih dari 200 kata dan belajar hal-hal baru secepat anak kecil.


Rico menunjukkan kemampuannya untuk mengenal obyek hanya lewat nama-nama. Dia mampu mencari mainan yang belum dikenalnya yang ditempatkan di antara mainan-mainan yang sudah dikenalnya. Sewaktu pemilik Rico memaksanya untuk mencari obyek baru, yang ditulis dengan sebuah nama yang tidak lazim, anjing itu dapat menemukan mainan tersebut dengan benar sebanyak 7 dari 10 kali percobaan. Selanjutnya, sebulan kemudian Rico dapat mengenal namanya 3 dari 6 kali percobaan tanpa melihat mainannya semenjak tes pertama. “Daya belajar yang cepat pada anjing seperti itu terasa sangat luar biasa,” kata Katrina Kelner, wakil editor majalah sains untuk sains kehidupan.

Tetapi apakah kemampuan belajar anjing memang begitu hebat, atau apakah teknik pengenalan kata yang dipakai Rico hanya merupakan teknik pengukur kepintaran yang lebih cocok dengan manusia daripada indikator lainnya? Bagaimanapun, kepintaran itu sendiri mungkin secara luas didefinisikan sebagai kemampuan untuk menghadapi berbagai permasalahan baru, dan secara efektif menggunakan kekuatan penalaran untuk memecahkannya. Dan sesuai dengan definisi ini, anjing mempunyai banyak cara untuk menghadapi berbagai hal dengan kepintarannya setiap hari.


Sebagai contoh, anjing memakai indera penciumannya, yang 100.000 kali lebih akurat daripada manusia untuk menghadapi berbagai permasalahan baru yang muncul dalam berbagai cara; seperti mencari orang yang hilang atau menyelamatkan orang dari bencana dan mendeteksi ranjau yang tertanam untuk dimusnahkan. Anjing-anjing bahkan bisa menggunakan hidungnya untuk mendeteksi perubahan kimiawi tubuh seseorang. Di samping itu, kemampuannya untuk menalarkan secara efektif membantu mereka merespon dengan cepat dan teliti pada situasi gawat darurat; mereka sering kali memperingatkan pemiliknya akan datangnya bahaya atau kecelakaan fisik.


Anekdot-anekdot dari dokumentasi National Geographic seri Anjing dengan Pekerjaannya memberikan banyak contoh tentang kepandaian anjing yang sering kali dapat melengkapi kepintaran manusia. Di salah satu cerita seri tersebut, Vera, seekor anjing penggembala Ceko; dan  Manit, sang pemilik anjing tersebut bekerja sama untuk memusnahkan ranjau di Kamboja. Dengan indera penciumannya yang tajam, Vera terlatih untuk mencari ranjau dengan mendeteksi bau yang disebarkan dari ranjau yang sudah setengah dekade tuanya. Pekerjaan anjing tersebut sangat berbahaya selain karena lokasi tiap ranjau masih asing, bau-bauan dari puing-puing besi di area membuat pekerjaannya semakin menantang. Akan tetapi, Vera dan Manit terus bekerja sama, mempertaruhkan hidup mereka untuk mencegah penduduk setempat melalui jalan yang berbahaya itu.

Cerita hebat lainnya mengenai kepintaran anjing pada film Anjing dengan Pekerjaannya melibatkan Faith, seekor anjing Rottweiler berumur 4 tahun yang menyelamatkan hidup tuannya, Leana, yang berada dalam situasi darurat medis. Sebagai anjing pelayan yang terlatih, Faith tahu cara memperingati Leana ketika rasa kejang akan menyerang sehingga memberikan waktu padanya untuk mendapatkan pertolongan. Tetapi suatu hari, Leana jatuh terkapar tak sadarkan diri di lantai dapur. Tanpa rasa takut, anjing tersebut merespon secepat manusia. Dengan menggunakan hidungnya untuk menelepon, dia menekan 911 di tombol speed-dial (putar- cepat) dan terus mengonggong di telepon. Kemudian, karena dia terlatih mengenal personel berseragam, Faith segera membuka pintu dengan giginya ketika dia melihat petugas polisi mendekat untuk menolong Leana, yang segera dibawakan ke rumah sakit dan  kemudian sembuh.
More aboutAnjing Memiliki Naluri Mengasihi Yang Sangat Kuat

Tuannya Tertangkap Polis Saat Transaksi Narkoba, Anjing ini Rela Ikut Dibui

Kisah Anjing Rela Dibui

 


Anjing Setia Sampai Mati - Seekor anjing di Brasil sangat setia pada majikannya, bahkan sampai rela ikut di bui. Pasalnya anjing ini milik seorang anggota geng narkoba di Negeri Samba. Kesetiaan hewan ini terlihat ketika polisi Santa Catarina, berhasil menangkap geng narkoba di sarangnya. Ketika itu, anjing milik salah satu anggota kelompok menggonggong.

Anjing itu akhirnya ikut di bawa ke kantor polisi, bahkan dia ikut berbaring di samping majikannya. Menurut psikiater sekaligus pelatih hewan Barnie Rico, anjing yang berbaring dalam kondisi telentang, seperti yang dilakukan anjing milik gembong narkoba itu, tidak berbahaya. Dia tidak akan menyerang orang di sekitarnya.

Dia juga menambahkan, anjing milik gembong narkoba itu termasuk anjing pintar. Oleh pihak kepolisian, anjing setia itu di rawat di kantor polisi tempat tuannya mendekam.

More aboutTuannya Tertangkap Polis Saat Transaksi Narkoba, Anjing ini Rela Ikut Dibui

Madison Selalu Setia Menuntun Saudaranya Lily Yang Buta | Video

Anjing Great Dane Lily dan Madison. Madison menuntun Saudaranya Yang Buta




Anjing Setia Sampai Mati - Lily dan Madison adalah dua bersaudara jenis ras Greatdane, Anjing Tertinggi Di Dunia. Mereka berdua dititipkan ke shelter penampungan Dogs Trust Shrewbury di Kota Roden, Inggris. Majikan yang 'bego' ini beralasan tubuh mereka semakin hari semakin besar dan rumahnya tak cukup untuk menampungnya. Lily yang berwarna Harlequin (putih) tak dapat melihat sejak ia berusia 18 bulan.


Kemana pun ia pergi, Madison (warna merle) akan selalu berada disampingnya sebagai pemandu jalan agat Lily tak kehilangan arah. Untungnya, Tuhan mengirimkan Sepasang suami istri yang baik. Kini mereka berdua sudah diadopsi dan sangat disayang oleh mereka. Baca juga Hewan Ini Buktikan Cinta Memang Buta.


More aboutMadison Selalu Setia Menuntun Saudaranya Lily Yang Buta | Video

Lilica Sangat Peduli Terhadap Orang Miskin | Video

Demi keluarga miskin, anjing ini rela berjalan 4 mil untuk mencarikan mereka makanan



Anjing Setia Sampai Mati - Sebuah kisah menyentuh hati dari seekor anjing yang dipelihara oleh keluarga miskin. Anjing ini bernama Lilica, ketika masih kecil ia hidup terlantar di jalanan sampai Neile Vania Antonio, seorang wanita miskin memungut dirinya dan membawa pulang kerumahnya. Lilica tumbuh semakin dewasa dan ia sangat bahagia dengan Neile, walaupun majikannya sangat miskin. Mereka tinggal berdua di gubuk reot bersama hewan peliharaan lainnya yaitu 1 ekor anjing lainnya, beberapa kucing, ayam dan sepasang keledai.

Menyadari majikannya yang tak mampu membelikan makanan untuk semua hewan peliharaannya, Membuat Lilica terdorong untuk mencarikan makan bagi mereka termasuk untuk majikannya sendiri. Setiap malam Lilica rela berjalan pulang pergi melewati jalan raya sejauh 4 mil (6,43 km) untuk meminta makanan kepada Lucia Helena de Souza, sahabat majikannya yang memiliki tempat penampungan hewan.


Sudah menjadi rutinitas bagi Lucia untuk mempersiapkan sekantong makanan dan kemudian menunggu Lilica datang tepat pukul 21.30 malam. Lilica akan makan beberapa potong makanan yang diberikan kepadanya, lalu membawa sisanya pulang ke rumah. Dengan menggigit kantong itu di mulutnya, dia pun segera beranjak pulang untuk menemui keluarga besarnya. Sesampainya di rumah, sisa makanan itu dibagikannya kepada seluruh keluarganya yang telah menunggu dengan perut keroncongan.

'Saya menyadari hal itu ketika melihat Lilica terus menatap ke sisa makanan yang ada di dalam kantong. Seorang tetangga kemudian mengatakan bahwa mungkin anjing itu ingin membawa sisa makanan itu bersamanya,' ungkap Lucia. Melihat itu, Lucia yakin bahwa anjing betina yang sering diberinya makan itu adalah hewan yang sangat istimewa. Lucia bahkan sempat menyindir perilaku manusia yang suka menyembunyikan apa yang mereka miliki dan tidak ingin berbagi dengan manusia lain. Sementara Lilica yang notabenenya hanyalah seekor hewan, justru punya empati yang besar bagi sesamanya. Penting! Belajar Kesetiaan dari Cinta Sepasang Cicak.


More aboutLilica Sangat Peduli Terhadap Orang Miskin | Video

Wiley, Tak Kuat Menahan Tangisnya Saat Tuannya Meninggal | Video

Menangis Di Makam Karena Tuannya Meninggal


Anjing Setia Sampai Mati - Seakan tak dapat menerima kenyataan, seekor anjing huskey bernama Wiley terus menangis sesenggukan di batu nisan makan tuannya. Ia sangat terpukul akan kematian nenek Gladys, majikan yang sangat menyayanginya. Kerabat dan keluarga nenek Gladys terus berusaha menenangkan Wiley agar tidak terus menangis. Saat video anjing huskey yang menyayat hati ini diunggah ke laman youtube pertama kali, mendapat respon jutaan view dari para pengunjung dan ribuan komentar simpatik pun diberikan. Baca juga Anjing Ini Tak Makan Minum Selama 7 Hari Demi Menjaga Sahabatnya.


More aboutWiley, Tak Kuat Menahan Tangisnya Saat Tuannya Meninggal | Video

Gage, Tertembak Saat Menyelamatkan Nyawa Tuannya

Gage, Mati Demi Selamatkan Tuannya


Anjing Setia Sampai Mati - Gage mendapatkan penghargaan atas keberaniannya menyelamatkan polisi bernama Bruce Lamb. Anjing gembala Jerman ini meninggal setelah melompat ke arah datangnya peluru. Itu dilakukan Gage untuk melindungi sahabat terbaiknya, Bruce. Saat itu, seorang pria bersenpi tampak mengamuk dan menembaki para petugas di kantor polisi. Bruce menjadi salah satu korban yang ditembak tepat di rahangnya. Ketika dirinya menggelepar di lantai, Gage berlari untuk melindunginya dari tembakan kedua yang dilepaskan oleh pemuda itu. Meskipun menderita cedera serius, Bruce berhasil selamat dari insiden itu. Sayangnya, anjing kesayangannya, Gage, telah ditemukan tewas.
More aboutGage, Tertembak Saat Menyelamatkan Nyawa Tuannya